Senin, 13 Desember 2010

Ian Rush Yakin Indonesia ke Final

Minggu, 12 Desember 2010 17:48
JAKARTA - Legenda sepakbola Liverpool, Ian Rush, memprediksi timnas Indonesia bakal melaju ke final AFF Suzuki Cup 2010. Menghadapi Filipina pada 16 dan 19 Desember nanti di Gelora Bung Karno, bakal dimenangkan tim merah-putih.
Prediksi itu bukan tanpa sebab. Dalam kacamata legenda Liverpool tersebut, bermain di Jakarta dua kali, lantaran Filipina tidak memiliki lapangan yang layak dan sesuai standar AFF, menjadi modal penting Indonesia.
‘’Indonesia memiliki kans yang besar melaju ke final. Dengan dua pertandingan di kandang sendiri tentu merupakan keuntungan yang luar biasa,’’ ujar Ian Rush .
Rush berada di Jakarta untuk ambil bagian dalam pelaksanaan Giving Kids a Sporting Chance yang diselenggarakan Liverpool bekerja sama dengan British Chamber of Commerce (Britcham) di lapangan hoki di kawasan Gelora Bung Karno, Sabtu kemarin.
Ian Rush sangat yakin dukungan penonton Indonesia yang akan menyerbu SUGBK akan menambah semangat juang Ahmad Bustomi cs. Sebaliknya, teror penonton tuan rumah akan mempengaruhi mental Filipina.
’’Kalau melihat permainan Indonesia, saya yakin akan mudah bagi Indonesia mengalahkan lawan-lawannya. Apalagi Indonesia punya keuntungan bermain di kandang melawan Filipina. Tidak ada alasan kenapa Indonesia tidak bisa lolos ke final,’’ ujar Rush yang sudah ada di Jakarta sejak Kamis lalu.
Menurutnya, dukungan suporter tuan rumah turut membantu dalam sukses Indonesia menuju final. Kehadiran suporter langsung di stadion sedikit banyak akan mengangkat motivasi pemain di atas lapangan.
’’Fans juga harus terus memberikan dukungan kepada para pemain. Mereka merupakan pemain ke-12 di setiap pertandingan Indonesia, persis seperti suasana laga di Anfield,’’ kata Rush. (jpnn/avi)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar